Muhammad Antoso


Selamat Datang di Blogs Antok Pemuda Sumenep Semoga Bermanfaat

Jumat, 06 September 2013

ANALISIS ARTIKEL TES PSIKOLOGI ONLINE

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
“psikodiagnostik IV”

 








Disusun oleh:
Nurul Hikmah                          (B07210045)
Tutik Ely Sulistyorini               (B07210056)
Luluk Masruroh                       (B07210059)
Anita Arista                             (B07210075)
Moh. Antoso                            (B07210076)

Dosen Pembimbing :
Hj. Lailatul M. Hanim, S.Psi

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI
FAKULTAS DAKWAH
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL
SURABAYA
2013



A.    Artikel

Sumber : http://indahps46.blogspot.com Diambil pada tanggal ……. Pukul….
Perkembangan zaman akan teknologi internet semakin memudahkan pengguna fasilitas untuk melakukan sesuatu. Bagi para pencari tenaga kerja tidak perlu repot-repot melakukan pertemuan fisik dengan konsultan yang akan melakukan kerjasama untuk mencari kandidat atau sumber daya manusia yang diinginkan kriteria. Keduanya sama-sama diuntungkan dengan menghemat energy, waktu dan biaya. Bahkan mereka tidak perlu repot untuk mengatur jadwal. Sekarang bergamnya fasilitas internet juga memungkinkan melakukan tes psikologi secara online yang terjamin kerahasiaanya.
Tes Psikologi online mempunyai fungsi sebagai berikut:
1.       Fungsi seleksi.
Tes Psikologi online berfungsi sebagai seleksi jika digunakan untuk memilih individu-individu yang cocok/sesuai dengan kualifikasi yang diharapkan melalui media online atau lewat interner. misalnya tes masuk suatu lembaga pendidikan atau tes seleksi jabatan tertentu. Berdasarkan hasil-hasil tes psikologis yang dilakukan, pimpinan lembaga dapat memutuskan calon-calon pelamar yang dapat diterima dan menolak calon-calon lainnya tanpa harus bertemu secara langsung.
2.      Fungsi Klasifikasi
Yaitu mengelompokkan individu-individu dalam kelompok sejenis dari hasil tes psikologi yang dilakukan secara online tersebut. Misalnya mengelompokkan siswa yang mempunyai masalah sejenis, sehingga dapat diberi bantuan yang sesuai dengan masalahnya.
3.      Fungsi deskripsi
Tes ini berfungsi untuk menjelaskan profil seseorang, baik kepribadian, tingkahlaku, kemampuan, minat dan bakat dan sebagainya hanya dengan melalu tes online tersebut.



Salah satu contoh Tes Psikologi Online
Myers-Briggs Type Indicator (MBTI) adalah instrumen yang mengukur beberapa aspek kecerdasan individu, kepribadian, bakat, dll. MBTI ini dirancang untuk mengukur tipe kepribadian Anda dan merupakan instrumen yang paling banyak digunakan. Telah diperbarui dan divalidasi secara ketat selama lebih dari tujuh puluh tahun. MBTI dapat digunakan untuk personal, relationships, karir dan tim kerja. Bagaimana analisis kekuatan diri Anda, karir yang sesuai, relationships, dan apa formula yang baik untuk pribadi Anda. Hal ini sering digunakan untuk menyeimbangkan kepribadian yang berbeda sehingga mereka dapat membangun pribadi tangguh, menjalin hubungan personal lebih baik atau bekerja lebih efektif.
Dalam tes psikologi online terdapat beberapa dampak positif dan dampak negatif dari psikologi online, yaitu :
·         Dampak Negatif
Dampak negatif dari tes psikologi online adalah hasil dari tes psikologi online tidak begitu akurat di bandingkan tes psikologi manual atau tes psikologi tidak online, dan dapat juga menimbulkan penipuan pada tes psikologi online
·         Dampak positif
Dampak positif dari tes psikologi online adalah dapat mempercepat roses kegiatan tes-tes psikologi termasuk di dalamnya yaitu kegiatan administrative dan kita juga dapat mengikuti berbagai macam tes psikologi secara gratis. 









A.    Analisis Artikel Berdasar Psikologi
Berdasarakan artikel yang dipaparkan di atas, bahwasanya perkembangan zaman itu pada satu sisi menguntungkan. Namun, pada sisi lain juga banyak orang yang menyalahgunakan perkembangan teknologi dengan meraup keuntungan secara pribadi. Salah satu penyalahgunaan perkembangan teknologi adalah tes Psikologi. Seiring perkembangan zaman tes psikologi yang semula dilaksanakan secara face to face, namun sekarang tes dapat dipermudah dengan cara online.
Perlu diketahu bahwa tes psikologi online adalah sebuah tes yang bertujuan untuk mengukur fungsi kognitif juga emosi seseorang dan untuk mengetahui kemampuan seseorang dalam berpikir sesuai nalar melalui internet.  Tes Psikologi Online bisa digunakan atau dicoba melalui sebuah sambungan internet, dimana hal itu mempermudah cara kita untuk mengetahui potensi kemampuan kita dan dari tes online tersebut kita dapat mempelajari berbagai tes psikologi. Dengan melalui internet atau online ,orang tersebut bisa dengan mudah mengakses progam-program tes psikologi yang sudah ada dalam internet .Salah satu dari tes psikologi online adalah Myers-Briggs Type Indicator (MBTI). MBTI merupakan instrumen yang mengukur beberapa aspek kecerdasan individu, kepribadian, bakat, dll. Tes ini bersifat gratis atau tanpa dipungut biaya. jalankan tes sesuai dengan diri anda, bukan berdasarkan kondisi emosi sesaat.
Pada tes psikologi online ini tidak harus face to face, melainkan bisa dilakukan melalui internet. Saat ini cukup banyak situs penyedia tes psikologi, dan kita pun bisa mencarinya dari search engine dengan mengetik kata kunci tes psikologi online. Biasanya penyedia tes psikologi online berasal dari luar negeri, dan biasanya juga pertanyaan-pertanyaannya juga menggunakan bahasa Inggris. 
Dalam melakukan Tes Psikologi Online dapat menimbulkan berbagai dampak, baik itu dampak positif maupun dampak negatif.
·         Dampak positif dari tes psikologi online:
1.      lebih percaya diri karena sudah berlatih dan mempersiapkan diri sebelum melakukan tes.
2.      Dapat mengetahui dan berlatih melalui contoh soal-soal yang disediakan oleh situs yang menyediakan tes psikologi online.
3.      Dalam tes psikologi online, kita bisa berlatih berulnag kali dalam mengerjakan soal – soalnya.
4.       Dapat dilakukan dirumah bahkan dimana saja kapan saja dengan menggunakan internet.
5.      Bisa mencoba-coba beberapa kali tes tersebut atau tes yang lainnya
6.      Hasil tesnya pun langsung dapat diketahui tanpa harus menunggu waktu yang cukup lama.
7.      Dapat mengetahui jawaban yang benar atau tepat dari contoh soal-soal tes Psikologi tersebut.
·         Dampak negatif dari tes psikologi online:
1.      Kerahasiaan alat tes semakin terancam
2.      Program tes psikologi yang ada akan mudah sekali bocor
3.      hasil tes psikologi online tidak menunjukkan hasi sebenarnya karena telah berlatih berulang kali.
4.      tidak bisa melakukan observasi maupun wawancara saat tes psikologi berlangsung.
5.      Banyak terjadi penipuan yang dilakukan oleh pihak – pihak yang tidak bertanggung
6.      hasil tes pesikologi tidak akurat.
Seperti yang telah dipaparkan pada artikel dan analisis di atas bahwasannya, tes psikologi online ini adalah bahanya laten oleh pihak psikolog sendiri. Tes psikologi ini memang dapat berkembang dan mengikuti zaman yang sangat pesat pada saat ini. Namun bila hal ini dibiarkan merajalela dan tidak diatur oleh suatu pearaturan yang tegas maka yang terjadi adalah alat tes yang bersifat sngat rahasia pun dapat dipelajarioleh banyak kalangan dan akhirnya alat tes yang pada awalnya mengukur kepribadian, kemampuan ataupun mengukur sesuatu pada diri seseorang pun ke validannya rendah dan mungkin dapat tidak digunakan lagi.
Tes Psikologi Online tidak dapat mengukur apa yang seharusnya di ukur, karena subjek atau orang yang mengikuti tes psikologis itu sudah mengetahui apa yang akan ia jawab dalam tes tersebut. Jadi, kerahasiaan alat-alat tes psikologi harus sangat di jaga. Terutama oleh orang-orang yang bergerak di bidang psikologi agar tes-tes tersebut memiliki daya fungsi yang sesuai dengan apa yang akan di ukur.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar